Ambon,MarinyoNewd.Com,-Masyarakat Kabupaten Buru Selatan (Bursel), telah mendapatkan seorang pemimpin perempuan pertama yang menjadi Bupati di Maluku. Hal ini dibuktikan dengan adanya pengambilan sumpah dan janji Bupati Safitri Malik Soulisa dan Wakil Bupati Gerson Selsily, oleh Gubernur Maluku Murad Ismail. berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.81-1247 tahun 2021."Terkait pelantikan ini, DPRD Kabupaten Bursel mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Bursel terpilih 2020-2025Dengan harapan seluruh kebijakan yang dituangkan dalam Visi-Misi dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang disusun secara baik dapat dilaksanakan demi kepentingan masyarakat Bursel,"ujar Ketua DPRD Kabupaten Bursel Muhajir Bahta, kepada wartawan di Lantai I Kantor Gubernur, Selasa (22/6).Menurutnya, DPRD Kabupaten Bursel dalam 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Bursel akan mengawal ketat seluruh kebijakan yang pernah disampaikan kepada masyarakat.
Janji tersebut, kata Bahta, yakni perampingan birokrasi dari yang gemuk menjadi kurus namun kaya fungsi, mengefesiensi APBD untuk kepentingan rakyat serta konektifitas antar wilayah dalam kabupaten maupun antar Provinsi."Intinya rakyat Bursel menaruh harapan besar dan bereuforia kemenangan dijadikan sebagai pemicu semangat perubahan sebagai perempuan yang menjadi Bupati yang harus bekerja dengan hati dan dikawal secara ketat,"tuturnya.Pengawalan ketat terhadap kebijakan Bupati dan Wakil Bupati Bursel bukan karena faktor ketidaksukaan, tetapi ini realita yang harus dijalani seorang pemimpin ketika janji yang disampaikan kepada masyarakat harus di wujud nyatakan bukan hanya sebagai slogan.
"Walaupun partainya kalah dalam pertarungan politik, mereka legowo dan menerima proses kemenangan rakyat, kini pilkada sudah selesai dan Bupati dan Wakil Bupati bukan milik partai pengusung, kelompok orang tertentu, tapi milik rakyat Bursel,"tandasnya. Hingga diharapkan perhatian serius dan selalu ada dengan rakyat di Buru Selatan, untuk rasakan apa yang rakyat rasakan. Lebih lagi mesti sering turun ke Kecamatan-kecamatan untuk melihat keadaan warga. (MN-02)
Sumber : http://marinyonews.com/bahta-dprd-bursel-akan-mengawal-kebijakan-bupati-dan-wakil-bupati-detail-436136