Ambon,MarinyoNews.Com,-Hujan deras dari kemarin melanda Buru Selatan, menyebabkan pada Kamis (16/7) sekitar pukul 08.00 WIT telah terjadi bencana Banjir melanda Desa Waefusi Kecamatan Namrole Kabupaten Buru Selatan akibat meluapnya Sungai Waetina.
Sehingga rumah pemukiman warga masyarakat di Desa Waefusi kebanjiran. Banjir yang terjadi hari ini merupakan banjir ke dua kalinya karena terjadi juga pada Selasa (15/7). Tetapi Banjir hari ini Debit airnya meningkat sampai setinggi 1 meter.
Sungai Waetina berjarak 100 Meter dari Desa Waefusi sehingga bila terjadi Hujan Deras sering terjadi luapan air sungai berakibat Banjir. Debit air dari sungai Waetina yang meluap merendam hampir seluruh perumahan yang ada di Desa Waefusi sampai setinggi 1 Meter.
Akibat luapan Air sungai Waetina juga menutup akses Jalan darat 1 Km menuju Desa Waefusi. Sesuai informasi, Pukul 12.05 WIT Bupati Tagop S Soulissa, tiba dilokasi untuk meninjau secara langsung banjir yang terjadi. Turut dalam peninjauan Wakapolres P. Buru Kompol Bachri Hehanusa, Pasi Intel Kodim 1506/Namlea Kapten Inf Pati Wael, Pasi Ops Kodim 1506/Namlea Kapten Inf Husen Malagapi, para Asisten Setda Buru Selatan serta para pimpinan SKPD.
Karena banjir kerugian yang ditimbulkan 150 rumah warga masyarakat tergenang air banjir. Selain itu masyarakat yang berada di sekitaran pinggiran Sungai Waetina harus mewaspadai timbulnya banjir berikut. Mengingat curah hujan yang terus menerus mengguyur wilayah Kota Namrole.
Selain itu perlu adanya perhatian dari Pemda Kabupaten Buru Selatan dalam menangani masalah banjir di Desa Waefusi. Kini perkembangan terakhir kondisi banjir masih merendam ratusan rumah warga.(MN02)