BMW: Terharu  Animo Anak Ikut Lomba-Jangan Biarkan Semangat Mereka Redup

BMW: Terharu Animo Anak Ikut Lomba-Jangan Biarkan Semangat Mereka Redup

Ambon, MarinyoNews.Com, - Animo anak Maluku/Ambon ikut lomba bertutur begitu besar, buat Bung Michael Wattimena sangat terharu dan bangga kepada anak-anak usia 5-8 itu. Tema yang diusung oleh panitia Manise Club "bersahabat dengan Corona". sangat tepat.

Karena disaat pemerintah kota ambon sementara disibukkan dengan kegiatan PSBB.  tokoh muda Maluku BMW bersama manise Klub buat lomba dan  mendapat apresiasi dari banyak orang tua, kepala sekolah SD,  itu terlihat saat pertemuan teknis.

"Anak-anak perlu diberi ruang untuk bisa mengetahui apa itu covid-19 hingga mereka paham, tidak bersekolah sebab virusnya berbahaya", kata BMW  yang sangat bersahaja dengan anak. Lanjutnya tidak disangka lomba bertutur yang baru pertama kali dibuat  sangat mendapat respon positif dari anak dan orang tua ditanah asalnya.

Sangat bersyukur kegiatan yang diselenggarakan Komunitas Manise Club pimpinan Jimmy Sitanala bersama dirinya selaku sponsor sangat mendapat tempat dihati anak-anak. Awalnya  dibuat untuk memeriahkan hari anak nasional, bertujuannya agar anak tidak bosan berada dirumah.

Namun karena dapat sambutan hangat dari orang tua dan peserta lomba,  BMW tergerak hati respon berbagai harapan orang tua. Hingga buat anak tetap semangat, berikan tambahan dana mohon panitia untuk memberikan semangat kepada 131 peserta yang berasal dari komunitas Muslim, Kristen Hindu dan Budha berupa cendra mata dan lainnya

Mereka walau masih kecil mau berekspresi terhadap keadaan  covid-19. Katanya lagi, akibat virus  mereka tidak dapat menuntut ilmu  dibangku sekolah sejak (23/3) sampai sekarang  ini suatu tantangan-perhatian kita bersama. Walau dirumah saja ada kepedulian untuk mereka.Tambahnya  tanpa disadari yang selalu berbicara tentang covid-19 orang dewasa, padahal anak harus tahu. 


 L
omba Dibuat agar tidak redup semangat anak- Anak Maluku / Ambon dengan keadaan Yang Terjadi. Kami beri  edukasi buat anak-anak tumbuhkan karakter sejak dini. Agar memahami rantai mata Korona mesti patuhi protokol kesehatan tetapi penting lagi (ORA ET LABORA) berdoa dan bekerja. (MN-02)


Sumber : http://marinyonews.com/bmw-terharu-animo-anak-ikut-lomba-jangan-biarkan-semangat-mereka-redup-detail-428807