Danrem Hadiri Ibadah Orang Basudara Di Aboru

Danrem Hadiri Ibadah Orang Basudara Di Aboru

Ambon,MarinyoNews.Com,-Bangun kebersamaan dengan masyarakat Danrem 151 Binaiya Brigjen TNI Arnold Ritiauw pekan kemarin hadir bersama warga Aboru adakan Natal. Tujuannya agar semakin dekat dan bisa selalu mengetahui apa yang menjadi kendala dan keluhan  masyarakat. Dikarena daerah tersebut merupakan wilayah teritorialnya, Danrem 151/Binaiya hingga sangat perlu bangun kebersamaan demi kokohnya NKRI.

img-1610587225.jpg

Perayaan Natal berlangsung di Gereja Bethel desa Aboru, dihadiri warga masyarakat dan sejumlah staf Korem 151 Binaiya. Selanjutnya pada  Minggu (11/1/2021), Danrem juga menghadiri Ibadah bersama masyarakat Hulaliu di Gereja Bethlehem Negeri Hulaliu Kecamatan  Haruku Kabupayen  Maluku Tengah. Sebagai anak asli Maluku kebersamaan dilakukan Brigjen TNI Arnold A.P. Ritiauw guna selalu menjaga pelaksanaan Pembinaan Teritorial bagi masyarakat di wilayah Teritorial Korem 151/Binaiya.

img-1610587274.jpg

"Selaku Danrem 151/Binaiya saya akan selalu meluangkan waktu untuk bisa bertatap muka dengan masyarakat, sehingga saya tau apa yang menjadi kekurangan dan kendala masyarakat, dikarenakan selain pimpinan Korem saya adalah putra daerah Maluku" Tuturnya. Ritiauw juga menghimbau kepada seluruh Jemaat yang hadir untuk selalu menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kabtibmas) agar selalu tercipta keadaan kondusif khususnya bagi warga di Pulau Haruku. 

img-1610587320.jpg

Rombongan yang turut betsama Danrem 151/Binaiya, Kasiter Korem 151/Binaiya Kolonel Inf Jocky Pesulima, Kasiintel Korem 151/Binaiya Kolonel Kav. Hendra Ferdinandus, Dandim 1504/Ambon Letkol Inf Dominggus C. Soumokil, Dansatgas Yonif 734/SNS, Mayor Inf Yohanes dan para Perwira Korem 151 Binaiya.

Danrem saat dikonfirmasikan media ini, terkait perayaan Natal tambahkan sebagai anak daerah dirinya berusaha dekatkan diri dengan acara keagamaan Kali ini Natal dan kebagiannya warga Nasrani. Kedepan ada lagi acara keagamaan umat muslim dan lain, maka dibuat lagi untuk bangun  kebersamaan  diantara kita demi kedamaian Maluku yang sama sama kita cintai.(MN-02)


Sumber : http://marinyonews.com/danrem-hadiri-ibadah-orang-basudara-di-aboru-detail-432600