Kepala LPMP Pantau Proses UNBK SMK

Kepala LPMP Pantau Proses UNBK SMK

Ambon, Marinyonews.com - Kepala LPMP Provinsi Maluku H. Achli A Jasim, Selasa (17/3), melakukan kunjungan ke SMK Negeri 7 Ambon dan SMK Muhammadiyah Ambon, dalam rangka untuk memantau langsung hari kedua proses pelaksanaan UNBK.

Menurutnya, pemantauan yang dilakukan adalah permintaan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, hingga ia  telah pantau selama dua hari dibeberapa sekolah, secara umum UNBK berjalan lancar dan aman dan lebih dari itu terlihat hampir semua sekolah SMK benar-benar sangat siap baik itu dari sisi peralatan maupun para siswa.

Lanjutnya, hampir semua kepala sekolah punya pengakuan yang sama, akan  tanggungjawab dan berikan yang terbaik bagi anak bangsa penerus estafet negara.

Selain itu, kata dia, UNBK kali ini merupakan tahun terakhir bagi siswa, karena kedepan lagi sudah tidak ada ujian, hingga mereka inginkan bermutu.

Untuk itulah, diharapkan agar proses UNBK SMK yang akan berlangsung selama empat hari ini tidak terganggu dengan isu Virus Corona. "Kiranya UNBK SMK dapat berjalan aman dan lancar, agar tidak terjadi penundaan ujian, sebab kita tahu bersama sekarang ini anak-anak sudah sangat siap. Semoga Maluku terbebas dari Virus Corona, hingga masyarakat tidak panik,"tuturnya.

Saat disinggung, soal hari pertama UNBK SMK telah terjadi pemadaman listrik dibeberapa sekolah, kata dia, memang dari awalnya yang menjadi perhatian yaitu pemadaman listrik dan untunglah pemadaman listrik pada beberapa sekolah tidak lama, hingga bisa teratasi dengan baik. Namun ini mesti menjadi perhatian serius oleh pihak PLN, karena walaupun ujiannya bisa berjalan dengan baik, tetapi sudah menganggu physikologi siswa. (Mn.02)

Sumber : http://marinyonews.com/kepala-lpmp-pantau-proses-unbk-smk-detail-424385