Pastikan USBK Berjalan lancar, Pelu Kunjungi Sekolah Terdampak Gempa di Salahutu

Pastikan USBK Berjalan lancar, Pelu Kunjungi Sekolah Terdampak Gempa di Salahutu

Ambon,Marinyonews.com - Pelaksanaan Ujian Sekolah Berbasis Komputer (USBK) secara online dan offline untuk sekolah jenjang SMA dimulai secara serentak, Senin (2/3).

Kabid Pembinaan SMA Dikbud Provinsi Maluku Sirhan Pelu, untuk memastikan seluruh proses USBK berjalan dengan baik, melakukan kunjungan pada beberapa sekolah Kecamatan Salahutu, khususnya pada sekolah-sekolah yang terkena dampak gempa.

Dari hasil kunjungan tersebut, seluruh proses USBK pada sejumlah sekolah di Salahutu berjalan normal, hanya terdapat satu sekolah yang mengikuti Ujian kertas dan pensil yakni SMA Negeri 4 Salahutu.

Usai melaksanakan kunjungan di Kecamatan Salahutu, Pelu juga melakukan kunjungan pada sejumlah sekolah di Kota Ambon. Dari pantauan yang dilakukan semuanya berjalan dengan baik "Semua sekolah sangat proaktif, satu dengan lainnya saling monopang,"ujarnya.

Kepada wartawan, Kabid Pembinaan SMA Dikbud Provinsi Maluku Sirhan Pelu mengatakan, apa yang telah telah terbangun hingga saat ini, hendaknya dipertahankan, mengingat pelaksanaan UNBK untuk tingkat SMA dan SMK sudah di depan mata.

Untuk itu seluruh komponen pendidikan harus lebih menjalin kerjasama untuk bersinergi, karena berdasarkan masukan dari sekolah-sekolah kini Dikbud Provinsi Maluku telah siapkan satu ruangan khusus untuk tim helpdesk demi kelancaran ujian, yang menjadi tanggungjawab kita bersama.

Ditegaskan pula, proses ujian merupakan tanggungjawab seluruh komponen pendidikan, maka dari itu tidak boleh ada egoisme diantara sesama pemangku kepentingan pendidikan, supaya ujian dapat berjalan aman dan tertib.

"Lebih lagi yang diutamakan kejujuran, hingga apa yang menjadi keinginan kita bersama untuk pelaksanaan ujian bisa terwujud dengan baik yaitu menciptakan pendidikan berkualitas di Maluku,"tandasnya. (MN.02)

Sumber : http://marinyonews.com/pastikan-usbk-berjalan-lancar-pelu-kunjungi-sekolah-terdampak-gempa-di-salahutu-detail-423689