Ambon, Marinyo News.Com - Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Maluku melaksanakan Rapat Koordinasi Obor Pangan Lestari (OPAL) di Ruang Rapat Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Maluku, Rabu (28/08/2019).
Tujuan pertemuan koordinasi ini menurut Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Maluku, Habiba Saimima dalam rangka untuk membahas 2 kegiatan besar yaitu Persiapan Pelaksanaan Obor Pangan Lestari (OPAL) di 11 Kabupaten Kota dan Persiapan Pelaksanaan Hari Pangan Sedunia (HPS) yang pelaksanaannya akan berlangsung pada tanggal 9-12 Oktober 2019 di Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara.
Adapun konsep OPAL dilaksanakan mulai dari pemanfaatan lahan di sekitar area perkantoran yang dilaksanakan Unit Kerja Eselon I lingkup Kementerian Pertanian, Unit Pelaksana Teknis (UPT) lingkup Kementerian Pertanian dan Dinas Provinsi dan Kabupaten/Kota di bidang pertanian atau pangan dengan membudidayakan berbagai jenis tanaman pangan, hortikultura dan ternak unggas sebagai sumber karbohidrat, protein, vitamin dan mineral.
Selanjutnya OPAL tersebut lanjut Saimima, akan terus dikembangkan dan menjadi gerakan nasional dalam pemanfaatan lahan pekarangan oleh masyarakat luas sebagai sumber pangan dan gizi keluarga, dan pada tahun ini Badan Ketahanan Pangan Pusat maupun Dinas Ketahanan Pangan Provinsi dan Kabupaten melaksanakan Kegitan OPAL ini.
Untuk Tahun Anggaran 2019 Dinas Ketahanan Pangan memberikan anggaran sebesar Rp.50.000.000 melalui Satker Dinas Ketahanan Pangan Provinsi lewat dana Dekonsentrasi, dan pelaksanaan kegiatan ini pada Dinas Ketahanan Pangan Provinsi dan Dinas Ketahanan Pangan di 11 Kabupaten/kota.
Untuk itu terkait dengan OPAL ini Saimima mengharapkan Para Kepala Dinas sudah dapat menyiapkan RAB dan rekanan dalam rangka pencairan Dana, agar segera dilaksanakan di tingkat Kabupaten/Kota. Menyangkut mekanisme akan diatur dan dilaksanakan oleh Satker Dinas Ketahanan Provinsi Maluku," ungkap Saimima.
"Perlu disampaikan bahwa baik OPAL maupun Hari Pangan Sedunia (HPS), saya sebagai kepala Dinas yang baru berumur 1 bulan masih harus belajar berbagai program dan kegiatan ketahanan pangan namun demikian saya sangat percaya bahwa bapak/Ibu yang hadir ini sudah sangat familiar dengan kegiatan Ketahanan Pangan, oleh karena itu terkait khusus dengan Hari Pangan Sedunia saya sangat mengharapkan adanya masukan dari bapak/Ibu sekalian sesuai dengan pengalaman-pengalaman sebelumnya dengan HPS ini oleh karena itu saya berharap kita tampilkan yang terbaik pada HPS Pada Tahun ini maka sangat diharapkan dibentuklah Panitia untuk melakukan persiapan-persiapan terkait dengan materi yang akan dibawa pada saat HPS di kendari Sulawesi Tenggara" tutup Saimima (SWF)