Ambon,MarinyoNews.Com,-Pemilik The Sitanala Corner Jemmy Sitanala, kepada media ini Kamis (14/4/21), menuturkan. Sangat bersyukur, Menteri Pariwisata & Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno, berikan mendukung penuh bagi kegiatan pembangunan pariwisata yang di mulai dari desa/ negeri. Dimana untuk The Sitanala Corner sendiri telah melakukannya di Desa Suli Kabupaten Maluku Tengah. Sitanala menuturkan, Gerakan Bangkit Pariwisata & Ekonomi Kreatif di Maluku, sangat mendapat respon warga masyarakat
Lanjutnya dalam rangkaian kegiatan Ayo ke Suli, Gerakan diinspirasi dari program Membangun negerI yang diprakarsai Ina Latu Maluku Ibu Widya Pratiwi Murad. Widya telah membantu pemerintah daerah dalam percepatan pemulihan ekonomi dan itu direspon oleh wadah berhimpun UMKM sektor Pariwisata The Sitanala Corner. Hingga pihaknya, melakukan berbagai inovasi dan kreativitas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Semuanya demi menggairahkan kembali sektor pariwisata di Maluku yang terdampak covid 19. Sitanala bersinergi dengan Pemerintah Daerah melalui dinas pariwisata, Otoritas Jasa Keuangan, BNI Cabang Ambon, PT Jasindo , PT Pegadaian dan semua pelaku UMKM. Gerakan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pemulihan pariwisata dan meningkatkan kesejahteraan masyarkat khususnya di negeri suli.
Karena kita tahu bersama, sebagaian besar masyarakat di desa Suli sangat menggantungkan hidup pada sektor pariwisata. Untuk itu kami berterima kasih kepada pak menteri yang telah memberikan spirit. Lebih dari itu berikan izin penggunaan foto beliau pada kegiatan promosi pariwisata di negeri suli kabupaten Maluku Tengah. "Cara itu sebagai sebuah bukti keseriusan & perhatian penuh beliau dalam mendukung pembangunan pariwisata di Maluku dan Indonesia"tuturnya.
Ungkapan terima kasih juga disampaikan kepada Gubernur Maluku dan Ibu Widya, telah memberikan banyak motivasi semangat dan kontribusi. Hingga melalui dinas pariwisata kita telah membentuk kelompok sadar wisata Aman Surit negeri suli. Selain itu juga hal yang sama kami sampaikan bagi otoritas jasa keuangan maluku, yang telah mendorong perluasan akses keuangan dan peningkatan literasi keuangan pelaku UMKM sektor pariwisata.
Ada lagi BNI cabang ambon yang telah memberikan KUR khusus pariwisata kepada pelaku UMKM, PT Jasindo dalam penyediaan asuransi wisatawan. Selain itu juga kepada PT pegadaian cabang Ambon yang telah memberikan bantuan tempat sampah, teman” GEKRAF". Serta semua pihak yg telah membantu terlaksananya program kerja The Sitanala Corner.
Diharapkan sinergi ini menjadi sebuah role model dalam pembangunan pariwisata di Maluku. Gerakan tersebut akan diaktualisasikan lagi dalam bentuk konser musik etnik yang dirangkai dengan pameran produk UMKM. Kegiatan itu akan disiapkan pada sepanjang lokasi wisata di Negeri Suli pada bulan Juni 2021.(MN-02)
Sumber : http://marinyonews.com/the-sitanala-corner-bangkitkan-pariwisata-dindesa-suli-detail-434738