ARTIKEL BERITA

   Kodam XVI Pattimura Gelar Upacara Pelepasan dan Penerimaan Satgas

Kodam XVI Pattimura Gelar Upacara Pelepasan dan Penerimaan Satgas

Ambon, Marinyonews.com – Kodam XVI Pattimura Ambon, melakukan pelepasan bagi Satuan Tugas (Satgas) Pamputer tahun 2020, sekaligus menerima Satuan Tugas Batalyon Mekanis TNI Konga UNIFIL.

Pelepasan dan penerimaan Satgas tersebut dalam upacara yang berlangsung di lapangan upacara Makodam XVI Pattimura Selasa (14/01/2020) sekitar pukul 16.55 Wit dan dihadiri Pangdam XVI Pattimura, Kasdam, Dandrem 151/Binaiya, Irdam, Para Asisten Kasdam XVI Pattimura, Danmarinir Ambon serta Para Kabalakdam dan Dansat Kodam XVI Pattimura.  

Pangdam XVI Pattimura dalam sambutannya mengungkapkan, tugas seorang prajurit ketika dimanapun ditugaskan, tentunya harus melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sebagai bentuk, sebab itu sebagai sebuah tanda kehormatan bagi diri, korps serta bangsa dan negara     

Olehnya pada kesempatan tersebut orang nomor satu di jajaran Kodam XVI Pattimura mengucapkan apresiasi yang tinggi kepada Satgas Pamputer yang telah melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik, meski diakui Pangdam, dalam menjalankan ada pencapaian yang diperoleh, namun tidak maksimla, dimana dari awal sampai selesai tugas, peningkatan tidak berbeda jauh dengan satgas-satgas lainnya yang pernah bertugas di maluku.

Sementara bagi Satgas yang baru bertugas di maluku diharapkan dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab, serta selalu bekerjasama dengan masyarakat, untuk menjaga keutuhan NKRI,” Pinta Pangdam (Mn.01) 


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Perjalanan panjang suatu kehidupan dimulai dari hal kecil, sama spt media online yg baru muncul ini,...

DICTOTRAVEL

Media online merupakan salah satu media yg mudah dijangkau oleh siapapun hanya dgn menggunakan gadge...

ATOMY ANTI BOTAK

Selamat atas peluncuran website marinyonews.com. Selalu mendapat kesan di hati pembaca media online ...

Adrianus Trio

Proficiat....membawa kazanah baru di kota Ambon, sukses selalu. Jgn lupa yaaa ikut turut menghemat B...

STOKIS ECO RACING BSD CITY
Kategori