ARTIKEL BERITA

Kodim 1504/Ambon-Kapolresta Wujudkan Sinergitas Saling berkunjung

Kodim 1504/Ambon-Kapolresta Wujudkan Sinergitas Saling berkunjung

 Ambon,MarinyoNews.Com,- Kodim 1504/Ambon terus tingkatkan sinergitasnya dengan Polri, hal ini terbukti dengan adanya kunjungan Kapolresta P. Ambon dan Pp. Lease ke Makodim 1504/ Ambon, pada Senin (24/01/2022).  Kunjungan Kapolresta P. Ambon dan Pp. Lease beserta stafnya ke Makodim 1504/Ambon disambut hangat oleh Dandim 1504/ Ambon, Kasdim, Pabung Malteng dan Perwira Staf beserta para Danramil. Nuansa keakraban dan jalinan silaturahmi nampak terlihat yang sudah lama terjalin.

img-1643062112.jpg

dimana keberhasilan dan kerja sama yang baik antara satuan Kodim 1504/Ambon dan Polresta P. Ambon dan Pp. Lease tidak dapat diragukan lagi. Kerjasama antar pimpinan dalam berkolaborasi disetiap pelaksanaan tugas harus menjadi barometer. Hal tersebut di uraikannya menjadi bentuk sebuah harapan bahwa keharmonisan harus sampai ke level bawah. "Semuanya demi kepentingan organisasi yang berdampak kepada kesejahteraan dan kemajuan masyarakat Maluku, khususnya P. Ambon dan Pp. Lease,"Ujarnya

img-1643062128.jpg

 "Dalam pertemuan tersebut sangat menarik, diskusi ringan berlangsung sangat santai. Namun mempunyai makna esensi yang luas yang bertujuan untuk kepentingan internal satuan. Guna pelaksanaan tugas dalam mendukung pembangunan di wilayah Maluku dapat berjalan dengan baik,""Ujar Dandim. Dandim 1504/Ambon juga sangat antusias mendukung rencana Kapolresta P. Ambon dan Pp. Lease dalam menggagas program olahraga bersama antar satuan, Juga beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan nantinya, hal ini bertujuan untuk menjaga soliditas dan sinergitas TNI dengan Polri.

img-1643062148.jpg

 "Di akhir pertemuan Dandim juga menyerahkan plakat secara langsung kepada Kapolresta P. Ambon dan Pp. Lease. Sebagai rasa terimakasih juga penghargaan yang tinggi. Kolonel Inf D.C. Soumokil merasa bahwa selama dalam penugasan telah banyak dibantu dan juga terjalin kerja sama yang harmonis. Baik dalam bentuk program satuan juga non program oleh pemerintah setempat yang selama ini di tugaskan kepadanya. "Pungkas Kolonel Soumokil"(MN-02)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Perjalanan panjang suatu kehidupan dimulai dari hal kecil, sama spt media online yg baru muncul ini,...

DICTOTRAVEL

Media online merupakan salah satu media yg mudah dijangkau oleh siapapun hanya dgn menggunakan gadge...

ATOMY ANTI BOTAK

Selamat atas peluncuran website marinyonews.com. Selalu mendapat kesan di hati pembaca media online ...

Adrianus Trio

Proficiat....membawa kazanah baru di kota Ambon, sukses selalu. Jgn lupa yaaa ikut turut menghemat B...

STOKIS ECO RACING BSD CITY
Kategori