ARTIKEL BERITA

Mengabdi Puluhan Tahun, Guru Honor di Prioritas Jadi PNS Tanpa Tes

Mengabdi Puluhan Tahun, Guru Honor di Prioritas Jadi PNS Tanpa Tes

Ambon,Marinyo Mews.Com – Komitmen Gubernur Maluku Drs. Murad Ismail dan Wakil Gubernur Maluku Drs. Barnabas Orno, untuk memberantas tingkat kemiskinan dan pengangguran serta meningkatkan mutu pendidikan di Provinsi Maluku semakin nyata.

Buktinya orang nomor satu di provinsi seribu pulau di maluku ini, dalam waktu tidak lama akan memanggil Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, untuk memprioritaskan guru honor di 11 Kabupaten/Kota di Maluku. 

"saya akan panggil Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Provinsi Maluku  dan mintakan jumlah guru honor serta menanyakan waktu pengabdian mereka", tuturnya.  

Ditegaskan Gubernur Maluku, bagi guru honor yang sudah puluhan tahun akan diusulkan dan di angkat menjadi PNS, itupun tanpa mengikuti tes Pegawai Negeri Sipil, hal ini dilakukan karena ditakutkan mereka tidak lolos tes dan nasib mereka tidak menentu.  

Untuk itu dalam memukuskan komitmen tersebut data dari dinas Pendidikan jelas mantan Kapolda Maluku, sangat diperlukan, sehingga status mereka bisa disesuaikan dengan aturan dan ketentuan yang berlaku. 

"Kan sangat kasihan kalau sudah lebih dari puluhan tahun jadi guru honor padahal kerja mereka itu sangat mulia untuk mempersiapkan anak bangsa yang ada di negeri tercinta Maluku", tegasnya. 

Untuk itu Murad Ismail meminta dukungan semua pihak terlebih dinas-dinas yang berkompeten, sehingga data – data yang diberikan adalah data yang sebenarnya, bukan yang telah di rekayasa,” pinta Gubernur Maluku ini (M.02)





Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Perjalanan panjang suatu kehidupan dimulai dari hal kecil, sama spt media online yg baru muncul ini,...

DICTOTRAVEL

Media online merupakan salah satu media yg mudah dijangkau oleh siapapun hanya dgn menggunakan gadge...

ATOMY ANTI BOTAK

Selamat atas peluncuran website marinyonews.com. Selalu mendapat kesan di hati pembaca media online ...

Adrianus Trio

Proficiat....membawa kazanah baru di kota Ambon, sukses selalu. Jgn lupa yaaa ikut turut menghemat B...

STOKIS ECO RACING BSD CITY
Kategori