Popular Articles

Widya Pratiwi Murad Jemput Ketua TP-PKK Pusat Tri Suswati Tito Karnavian Dibandara Pattimura

Widya Pratiwi Murad Jemput Ketua TP-PKK Pusat Tri Suswati Tito Karnavian Dibandara Pattimura

AMBON,MARINYONEWS.COM,- Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Ibu Tri Suswati Tito Karnavian bersama rombongan TP PKK Pusat, Kamis (10/11/2022) pagi, tiba di Bandara Internasional Pattimura, Ambon, Provinsi Maluku. Kedatangan istri  dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tito Karnavian ini disambut Ketua TP-PKK Maluku, ibu Widya Pratiwi Murad dan Pejabat Sekda Maluku Sadali Ie beserta jajaran TP PKK Provinsi Maluku.

img-1668053944.jpg
Dijadwalkan selama berada di Kota Ambon, Ketum TP PKK Ditemani Ketua TP PKK Provinsi Maluku, Widya Pratiwi Murad akan menghadiri sejumlah kegiatan. Diantaranya melihat keberadaan buku nikah, kartu keluarga (KK), akte kelahiran, Kartu Identitas Aanak (KIA), KTP elektronik pemula dan bantuan simbolis berupa paket sembilan bahan pokok (sembako). Peralatan usaha UP2K PKK, tempat tidur Obgyn,  rompi kader PKK muda dan perlengkapan UKS).

img-1668053968.jpg

Serta merancang pameran UP2K PKK dan IVA Test, berlokasi di Tribun Lapangan Merdeka, Ambon. Selain itu, pembuatan Pojok Baca Anak Jalanan di Kantor Dinas  Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Maluku. Melihat Pengolahan Mie berbahan dasar Sagu di Kantor Dekranasda Provinsi Maluku.

img-1668053993.jpg
(MN-02).


Comments

  1. No Comments

Add Comment

Testimonial

Perjalanan panjang suatu kehidupan dimulai dari hal kecil, sama spt media online yg baru muncul ini,...

DICTOTRAVEL

Media online merupakan salah satu media yg mudah dijangkau oleh siapapun hanya dgn menggunakan gadge...

ATOMY ANTI BOTAK

Selamat atas peluncuran website marinyonews.com. Selalu mendapat kesan di hati pembaca media online ...

Adrianus Trio

Proficiat....membawa kazanah baru di kota Ambon, sukses selalu. Jgn lupa yaaa ikut turut menghemat B...

STOKIS ECO RACING BSD CITY
Category