ARTIKEL BERITA

Presentasi Kelulusan SMA/SMK Capai 99,08 Persen

Presentasi Kelulusan SMA/SMK Capai 99,08 Persen

Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku  pendidikan Insun Sangadji, mengatakan, tahun ini presentasi kelulusan siswa SMA/SMK di Maluku mencapai 99,08 Persen. 

Dengan menjelaskan, untuk tahun ini jumlah siswa SMK sebanyak 6671 siswa, yang mengikuti ujian 6599 siswa dan mereka itu semua lulus dengan presentasi kelulusan sebesar 98,92 persen. Sedangkan untuk SMA jumlah siswa 22.032 yang ikut ujian 22.857 dan semuanya lulus dengan presentasinya 99,24 persen. 

Sembari mengatakan, pengumuman kelulusan sudah sejak (2/5) dan baru hari ini disampaikan presentasi kelulusan itu disebabkan karena keadaan Pendemi Covid-19, yang membuat  penyampaian kelulusan tertunda. 

Lanjutnya, untuk tahun ini nilai yang didapatkan siswa berasal dari ujian sekolah dan hasil murni yang diberikan oleh para guru bidang studi kepada para siswa tanpa ada neko-neko.  

Saat disinggung menyangkut hasil kelulusan tahun ini dengan tahun lalu, apakah ada terjadi kenaikan atau tidak, menyangkut hal itu dirinya tidak dapat membandingkannya karena sebagai pimpinan baru dan juga para kepala bidang semuanya baru hingga tidak bisa memberikan komentar terkait hal tersebut. "Yang pasti tahun ini hasil kelulusan untuk siswa SMA dan SMK  99,08 persen," tuturnya. (MN02)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Perjalanan panjang suatu kehidupan dimulai dari hal kecil, sama spt media online yg baru muncul ini,...

DICTOTRAVEL

Media online merupakan salah satu media yg mudah dijangkau oleh siapapun hanya dgn menggunakan gadge...

ATOMY ANTI BOTAK

Selamat atas peluncuran website marinyonews.com. Selalu mendapat kesan di hati pembaca media online ...

Adrianus Trio

Proficiat....membawa kazanah baru di kota Ambon, sukses selalu. Jgn lupa yaaa ikut turut menghemat B...

STOKIS ECO RACING BSD CITY
Kategori