ARTIKEL BERITA

Sangadji : 6725 Siswa SMK Siap Ikut UNBK

Sangadji : 6725 Siswa SMK Siap Ikut UNBK

Ambon, Marinyonews.com – Sebanyak 6725 siswa tingkat SMK dari 113 sekolah di Maluku, siap mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Kepastian ini disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Provinsi Maluku Insun Sangadji, dalam jumpa pers yang dilaksanakan di Dikbud Maluku Jumat (13/03/2020).

Dalam pelaksanaan UNBK ini, Menurut Sangadji, pihaknya  jauh-jauh hari sebelumnya telah melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak diantaranya, Infokom, Telkom, PLN serta instansi terkait.

Tujuan utama dari koordinasi ini, guna memastikan jaringan telkom dan listrik di seluruh Kabupaten/Kota di Maluku tidak terganggu saat UNBK berlangsung.

Dari hasil koordinasi tersebut, pihak Infokom menyatakan telah ada bantuan sebanyak 193 jaringan yang kini telah terpasang di 11 Kabupaten/kota di maluku

“ itu yang membuat kita berharap UNBK kali ini bisa berhasil dengan baik, karena ini merupakan UNBK yang tetakhir,” pinta Sangadji

Untuk itu dalam mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan dalam pelaksanaan UNBK, Insun Sangadji meminta masing-masing Kepala Sekolah menyediakan mesin genset dan meminta Ketua panitia berkoodinasi dengan Pemerintah Desa manakala terjadi pemadaman listrik telah ada mesin genset yang disiapkan.

Terkait dengan proses pengawasan saat pelaksanaan UNBK, jelas Insun Sangadji, untuk pengawas ditentukan oleh masing-masing sekolah. sementara Dikbud Maluku sendiri memiliki pengawas yang dihadirkan dari pihak Unpatti.

Sehubungan dengan penekanan Token tanda dimulainya UNBK, untuk Maluku sendiri akan dilakukan oleh Gubernur Maluku Murad Ismail, namun untuk lokasi sekolah sendiri Dikbud memilih dua sekolah yakni SMKN 2 Ambon dan SMKN 5 Ambon.

Olehnya dari seluruh persiapan yang telah dilakukan Sangadji berharap, dukungan dari seluruh masyarakat, agar pelaksanaan UNBK tingkat SMK di maluku dapat berjalan dengan aman dan lancar serta mendapatkan hasil yang memuaskan (MN.02) 


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Perjalanan panjang suatu kehidupan dimulai dari hal kecil, sama spt media online yg baru muncul ini,...

DICTOTRAVEL

Media online merupakan salah satu media yg mudah dijangkau oleh siapapun hanya dgn menggunakan gadge...

ATOMY ANTI BOTAK

Selamat atas peluncuran website marinyonews.com. Selalu mendapat kesan di hati pembaca media online ...

Adrianus Trio

Proficiat....membawa kazanah baru di kota Ambon, sukses selalu. Jgn lupa yaaa ikut turut menghemat B...

STOKIS ECO RACING BSD CITY
Kategori